Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petugas Gabungan Temukan 2 Jasad Korban Mobil yang Tertimbun Longsor

Kompas.com - 15/11/2016, 13:25 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Dua dari empat korban insiden mobil tertimbun longsor di Jalan Kolonel Masturi, Desa Cikahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, sudah bisa dievakuasi.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Kabupaten Bandung Barat, Dicky Maulana mengatakan, dua jenazah yang ditemukan adalah sopir serta penumpang yang duduk di bagian kanan mobil.

"Korban sudah diangkat yang duduk di kanan belakang serta sopir. Kondisinya sudah membiru. Seluruh korban akan langsung dibawa ke rumah duka," ucap Dicky di lokasi kejadian, Selasa (15/11/2016).

Baca juga: Tebing Longsor, Jalur Lembang-Cisarua Tak Dapat Dilalui

Korban yang sudah terangkat langsung dimasukan ke kantong jenazah. Sementara untuk evakuasi dua jasad lainnya masih terkendala lantaran posisi korban terjepit bagian mobil dan material longsoran.

"Posisinya agak di dalam tertimbun tanah dan bambu, jadi susah. Saat ini sedang dibongkar bagian pintu dan atap dipreteli saja," ujarnya.

Dari pantauan Kompas.com di petugas gabungan dari BPBD, polisi, TNI dan rescue Damkar masih berusaha mengeluarkan dua jasad tersisa.

Bau busuk tercium menyengat di sekitar lokasi kejadian. Petugas terpaksa menggunakan gergaji mesin untuk memotong bagian kendaraan untuk membuka ruang demi pengangkatan jenazah.

Kompas TV Polisi Memasang Tanggul Penahan Longsor
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com