Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anies: Kalau dengan KJP Sekarang, Anak Putus Sekolah Tak Dapat Bantuan

Kompas.com - 12/11/2016, 11:08 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghampiri anak putus sekolah saat blusukan ke RW 12 Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Sabtu (12/11/2016).

Kepada salah satu anak putus sekolah yang bernama Sendi (17), Anies menjelaskan tentang salah satu programnya bernama Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus.

"Ini salah satu contohnya. Kalau dengan (KJP) yang sekarang, dia tidak dapat bantuan, karena sudah putus sekolah. Tetapi, dengan KJP Plus ini, Sendi akan dapat dana bantuan tunai," kata Anies.

Baca juga: "KJP Cuma Buat Sekolah, Ujian Harus Bayar Lagi"

Sendi merupakan salah satu remaja di RW 12 yang putus sekolah di kelas II SMP.

Menurut Anies, Sendi terpaksa putus sekolah dan tidak mempunyai pilihan lain karena tidak ada bantuan sama sekali untuknya.

Jika menggunakan program KJP Plus, Sendi disebut bisa kembali melanjutkan sekolahnya atau menggunakan bantuan tersebut untuk kursus dan latihan keterampilan lainnya.

Kepada Sendi, Anies juga menyerahkan KJP Plus secara simbolis untuk memperlihatkan bentuk fisik kartu tersebut jika nanti dia terpilih sebagai gubernur DKI Jakarta.

Kompas TV Anies Baswedan Janji Perhatikan Pasar Tradisional
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com