Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang TKI Asal Boyolali Meninggal karena Tersetrum di Korea

Kompas.com - 14/09/2016, 15:06 WIB
Kontributor Surakarta, Michael Hangga Wismabrata

Penulis

BOYOLALI, KOMPAS.com - Seorang tenaga kerja Indonsia asal Boyolali, Agus Eka Raharja, meninggal dunia di lokasi kerja di Seoul, Korea Selatan.

Kabar duka tersebut membuat keluarga almarhum Agus terpukul. Agus meninggalkan seorang anak dan istri.

Salah satu keluarga Agus Eka Raharja, Yudi Wahyono, membenarkan bahwa Agus mengalami kecelakaan kerja di pabrik. Menurut informasi yang diterima pihak keluarga, Agus meninggal karena tersengat listrik.

"Pertama kali yang memberi tahu kakak yang juga ada di Korea. Telepon ke istrinya pada hari Sabtu lalu. Setelah itu, pihak KBRI juga memberi tahu hal yang sama," kata Yudi, Rabu (14/9/2016).

Yudi menambahkan, saat ini pihak keluarga menunggu kedatangan jenazah yang diperkirakan akan tiba esok hari di rumah duka.

"Almarhum sudah bekerja di Korea kurang lebih 8 tahun, dan menjadi tulang punggung keluarga," kata Yudi.

Jenazah akan tiba di Jakarta, Rabu malam, dan setelah itu akan segera dibawa ke Boyolali untuk dimakamkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com