Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atraksi Sukhoi hingga Markobar Anak Jokowi Ada di Eight Festival

Kompas.com - 08/09/2016, 18:34 WIB
Hendra Cipto

Penulis

MAKASSAR, KOMPAS.com - Atraksi tiga pesawat jet tempur Sukhoi dan puluhan penerjun payung dari Pashas TNI AU membawa bendera negara-negara di dunia menandai pembukaan Eight Festival (F8) and Forum 2016 di Ajungan Pantai Losari Makassar, Kamis (8/9/2016) sore.

Sorak ribuan pengunjung Eight Festival dan ratusan delegasi dari 20 negara yang hadir mengiringi gemuruh suara pesawat Sukhoi melaju di udara sambil mengeluarkan asap.

Pesawat jet temput itu terbang rendah dan berputar-putar berulang kali di langit Makassar.

Setelah itu, kemudian disusul atraksi fly board di laut sambil mengibarkan bendera merah putih.

Beberapa perahu phinisi juga terlihat bersandar di pesisi Pantai Losari.

Sementara itu, di Anjungan Pantai Losari, terdapat empang panggung hiburan menampilkan festival Food, Fashion, Film, Florist, Folk Song, Fussion Jazz, Fine Art, and Fiction Writer.

Event itu mengangkat kultur etnis besar di Sulawesi Selatan yakni Makassar, Bugis, Toraja, dan Mandar. Di sepanjang 1 kilometer lebih,  jejeran stand disiapkan bagi para pedagang kuliner, fashion dan lainnya. Tak ketinggalan, usaha anak Presiden Jokowi Widodo, Gibran Rakabumi dengan martabak Markobar-nya juga ikut dalam festival tersebut.

Eight Festival berlangsung mulai Kamis (8/9/2016) hingga puncak acara Minggu (11/9/2016). Event internasional yang menghadirkan 20 delegasi Negara dan 29 Kabupaten Kota di Indonesia dimulai pada pukul 16.00 Wita hingga pukul 23.30 Wita.

Dalam Eight Festival itu, 20 negara dari Benua Amerika, Benua Australia, Benua Eropa, Benua Afrika dan Benua Asia. Mereka akan memboyong pesertanya sekitar 600 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com