Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tepergok Curi Ponsel, MC Kondang Disemprot Air hingga Kedinginan

Kompas.com - 01/09/2016, 10:32 WIB

NGAWI, KOMPAS.com - Kusni (37), seorang master of ceremony (MC) atau pembawa acara yang biasa diminta tampil di berbagai hajatan pengantin di Kabupaten Ngawi disemprot air oleh warga setelah tepergok mencuri ponsel di sebuah konter di depan RSUD dr Soeroto, Kabupaten Ngawi, Jatim, Rabu (31/8/2016).

Mujiono, personel satuan pengaman RSUD dr Soeroto, sempat berusaha menghentikan amarah warga dan mengamankan Kusni, namun gagal karena banyaknya warga.

"Untung tersangka masih kuat berlari menghindar dari kejaran massa dan masuk ke kolong kursi RSUD dr Soeroto. Tapi warga yang sudah terlanjur marah tidak kurang akal, kemudian menyemprot tersangka dengan air," kata Mujiono, Rabu (31/8/2016).

"Meski tidak kena pukulan, tapi tersangka kedinginan karena disemprot air bertekanan. Untung, aparat Kepolisian datang membantu Satpam yang sudah kewalahan menghadapi massa yang terlihat beringas itu," tambahnya.

Catur, pemilik konter, mengaku dia mengetahui aksi pencurian ponsel itu setelah menemukan ponsel baru yang disembunyikan di bawah pohon.

"Ketika saya pergoki mengambil handphone itu, tersangka sempat tidak mengakui. Tapi setelah saya tunjukan HP yang disembunyikan di bawah pohon di halaman rumah sakit, baru tersangka tidak bisa mengelak," ungkap Catur.

"Gegeran (debat) antara saya dan tersangka itu diketahui warga, langsung saja, aksi massa tidak bisa dihindari," lanjutnya kemudian.

Catur mengatakan, tersangka datang dengan pura-pura membeli pulsa. Namun, begitu pemilik konter lengah, tersangka dengan cepat mengambil ponsel yang dipajang di etalase.

"Namun aksi tersangka ini sejak awal terekam CCTV rumah sakit. Dan penjaga monitor CCTV memberitahukan kepada saya, langsung saja saya menghampiri tersangka yang saat itu masih duduk di warung depan rumah sakit," ujarnya.

"Awalnya tidak mengaku, tapi setelah saya tunjukan HP yang disembunyikan di bawah pohon, dia baru terdiam. Kemudian dimassa warga yang kebetulan melihat," tambahnya lagi.

Aksi pencurian HP di konter di wilayah Kabupaten Ngawi sangat sering terjadi sehingga warga pemilik usaha konter setempat sangat resah dengan aksi pencurian itu. Tersangka dibawa Polisi ke Mapolres Ngawi.

Berita ini telah tayang di Tribunnews.com, Kamis (1/9/2016), dengan judul: MC Kondang di Ngawi Dihajar Warga Setelah Ketahuan Mencuri Handphone

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com