Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilkada Gubernur Bangka Belitung Dikucuri Anggaran Rp 88,6 Miliar

Kompas.com - 06/08/2016, 11:27 WIB
Heru Dahnur

Penulis

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengucurkan anggaran sebesar Rp 88,6 miliar untuk perhelatan Pilkada Babel 2017.

Partisipasi pemilih pun ditargetkan mencapai 70 persen.

"Kami berharap masyarakat peduli dan menggunakan hak pilihnya. Pemerintahan tidak akan berjalan dengan baik, kalau kepala daerahnya tidak ada," kata Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Rustam Efendi, peluncuran maskot pilkada di Lapangan Merdeka Pangkalpinang, Sabtu (6/8/2016).

"Jalan dan jembatan hingga bahan bakar minyak, semuanya karena ada pemerintahan. Untuk itu pilihlah kepala daerah secara bijak," ucapnya.

Rustam meminta KPU untuk melaksanakan setiap tahapan pilkada secara profesional dan transparan.

Ketua KPU Bangka Belitung, Fahrurrozi mengatakan, sebagian besar anggaran akan digunakan untuk cetak dan distribusi bilik dan kertas suara.

Anggaran yang telah dialokasikan juga telah melalui pertimbangan kondisi daerah dan harga di pasaran.

Logistik pilkada tersebut akan disebar untuk tujuh kabupaten/kota di Bangka Belitung. Selain itu juga ada alokasi honor penyelenggara pilkada mulai dari komisioner hingga panitia pemilihan.

"Mudah-mudahan tahapan pilkada berjalan lancar. Proses pencoblosan pasangan calon dilakukan pada 15 Februari 2017," kata Fahrurrozi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com