Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jatuh dari Pohon di Tempat Wisata, Dua Ekor Kukang Dievakuasi

Kompas.com - 28/07/2016, 05:59 WIB
Kontributor Pontianak, Yohanes Kurnia Irawan

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalbar mengevakuasi dua ekor Kukang (Nycticebus Coucang) dari warga yang menemukannya.

Evakuasi tersebut dilakukan oleh tim Gugus Tugas Evakuasi dan Penyelamatan Tumbuhan dan Satwa Liar, Seksi Konservasi Wilayah I Ketapang.

Kepala BKSDA Kalbar, Sustyo Iriono mengatakan, dalam proses evakuasi tersebut, pihaknya bekerja sama dengan Yayasan Inisiasi Rehabilitasi Alam Indonesia (Yiari) Ketapang pada Senin (25/7/2016).

"Dua ekor satwa itu dalam kondisi sehat, dan diserahkan oleh Yayasan Palung kepada BKSDA," jelas Sustyo, Rabu (27/7/2016).

Sustyo menambahkan, dua ekor Kukang itu diselamatkan warga ketika jatuh dari atas pohon di lokasi Wisata Pantai Air Mati, Desa Sungai Awan Kanan, Kecamatan Muara Pawan, Kabupaten Ketapang.

"Satwa ini akan direhabilitasi di Yiari Ketapang, hingga dapat di-release (dilepas) kembali di habitat aslinya," ungkap Sustyo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com