Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Risma Menyebut Mereka Pahlawan Ekonomi

Kompas.com - 07/05/2016, 21:26 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini membuka pameran Pahlawan Ekonomi 2016 di Plasa Krampung Surabaya, Sabtu (7/5/2016). Dalam kesempatan itu, dia memamerkan sejumlah usaha sukses yang dirintis warga Surabaya.

Risma menyebutkan mereka adalah Pahlawan Ekonomi. Satu per satu, para pahlawan ekonomi itu diminta menyampaikan testimoni di hadapan tamu undangan.

Mereka yang hadir yakni Choirul Mahfudah, pembuat Almond Chirspy dari UKM Pawon Kue, hingga UKM Dede Satoe dengan hasil produksi berupa sambal dalam kemasan. 

“Dulu waktu ada pameran selama lima hari di Ambon, sambal yang dibawa UKM Dede Satoe langsung habis di hari pertama, hingga akhirnya sambal ini dikirim dari Surabaya ke Ambon untuk mencukupi stok selama pameran berlangsung,” kata Risma.

Tidak ketinggalan, Risma juga mengundang pengrajin sepatu dan makanan olahan keripik Samiler dari kalangan warga eks lokalisasi Dolly. 

Risma berharap, acara pameran Pahlawan Ekonomi yang menghadirkan 1500 pelaku UKM di Surabaya itu menjadi inspirasi bagi warga lainnya untuk tidak takut memulai usaha.

"Di era MEA ini jangan sampai warga Surabaya terusir dari negerinya sendiri dalam bidang ekonomi," tambah dia.

Risma juga mengingatkan, warga yang membuka usaha agar tidak lupa mengurus izin usahanya.

"Kami pasti akan bantu, kalau perlu kami yang jemput bola pergi ke rumah ibu-ibu semua," janjinya. 

Dalam kesempatan itu, mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang juga seorang pengusaha, Chairul Tanjung didaulat untuk memberikan motivasi kepada para Pahlawan Ekonomi. 

Kata Chairul, pengusaha harus memiliki mental pejuang dan tidak mudah putus asa.

“Di era sekarang kemauan saja dirasa kurang, masyarakat harus membekali diri dengan ke pengetahuan yang cukup,” terangnya. 

Bos Trans Corps itu menjelaskan, ilmu pengetahuan itu untuk mengembangkan usaha seperti memasarkan produk yang baik hingga manajemen keuangan. 

Dalam kesempatan itu juga hadir perwakilan dari Otoritas Jasa Keuangan, Bank swasta, PT Perusahaan Gas Negara, dan Pelindo III. Mereka diharapkan bisa membantu akses permodalan para pelaku usaha kecil di Surabaya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com