Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/04/2016, 10:16 WIB

BREBES, KOMPAS.com — Lanang (20), seorang pelajar kelas XII SMA negeri di Brebes, Jawa Tengah, memberanikan diri menghadap Bupati Brebes Idza Priyanti. Tekadnya satu, yaitu ingin menjadi tukang sapu di sekitar Pasar Induk Kabupaten Brebes.

Lanang untuk sementara menggantikan tugas ayahnya sebagai petugas kebersihan. Pekerjaan itu sudah dijalaninya selama sebulan setelah ayahnya meninggal dunia. Kini, Lanang tengah menunggu kelulusan SMA.

Namun, beberapa hari terakhir ini, ia resah. Warga Kelurahan Pasar Batang, Kecamatan Brebes, itu mendapat informasi dari sesama petugas kebersihan bahwa untuk menjadi tukang sapu tetap menggantikan sang ayah, dia harus membayar sejumlah uang kepada oknum pengelola pasar setempat.

"Saya dapat informasi dari teman sesama petugas kebersihan kalau saya harus membayar sejumlah uang yang nantinya akan diserahkan kepada oknum UPT Pasar sebesar Rp 10 juta. Uang itu katanya sebagai syarat agar saya bisa menjadi tukang sapu di UPT Pasar Induk Brebes," ujar Lanang seperti dikutip Tribun Jateng, Jumat (29/4/2016).

Informasi soal pungutan itu juga sayup-sayup terdengar dari oknum petugas UPT Pasar Induk Brebes. Petugas itu, kata Lanang, menyarankan agar ia menghadap bendahara dinas yang mengayomi pasar tersebut untuk memperoleh keringanan.

"Di sana saya diberi tahu soal pungutan liar itu, katanya mau dipinjami dulu, tetapi nanti pembayarannya dipotong gaji bulanan," kata dia.

Setelah menemui bendahara itu, besaran pungutan yang awalnya sebesar Rp 10 juta diturunkan menjadi Rp 2,5 juta. Lanang gundah, ia masih pikir-pikir untuk mengiyakan permintaan itu.

"Kalau memang prosedurnya seperti itu, ya sudah saya pasrah saja. Enggak apa-apa jika pembayarannya nyicil dipotong gaji bulanan saya," ujar dia.

Selama menggantikan tugas ayahnya sebagai tukang sapu, Lanang sudah pernah mendapatkan gaji satu bulan Rp 900.000. Sejak ayahnya meninggal, Lanang harus menjadi tulang punggung keluarganya.

Karena merasa resah, Lanang memutuskan mendatangi Kantor Bupati untuk bertemu dan mengadu kepada Bupati Brebes Idza Priyanti. Ia ingin ada jalan keluar atas masalahnya tersebut.

"Saya bingung harus bagaimana bisa membayar sejumlah uang itu. Makanya, saya ke sini dan alhamdullilah bisa bertemu Bu Bupati langsung," kata Lanang di Kantor Bupati Brebes, Kamis (28/4/2016) kemarin.

Saat berdialog dengan Idza, Lanang ditemani aktivis sosial Aris S. Mereka menyampaikan keluhan tersebut dan mendapat respons langsung dari Idza.

"Alhamdullilah, Bupati langsung merespons dengan mendengarkan keluhan saya. Ibu Bupati juga langsung memberikan rekomendasi agar saya bisa jadi tukang sapu setelah saya lulus sebentar lagi," kata Lanang. (FAJAR EKO NUGROHO/TRIBUN JATENG)

Artikel ini tayang di Tribun Jateng dengan judul "Duh ! ! Tukang Sapu di Lingkungan Pemkab Brebes Dikenai Pungli Rp 10 Juta".

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di 'Rumah' yang Sama...

Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di "Rumah" yang Sama...

Regional
Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com