Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Ada CCTV di Lokasi Penembakan Misterius di Magelang

Kompas.com - 23/04/2016, 11:49 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis

MAGELANG, KOMPAS.com - Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Magelang Suko Tri Cahyo mengatakan bahwa Jalan Pemuda di kawasan Pecinan Kota Magelang belum dilengkapi kamera pengintai (CCTV).

Dalam beberapa hari terakhir, terjadi penembakan oleh orang tak dikenal di kawasan tersebut. Sedikitnya tujuh perempuan telah melapor ke polisi karena menjadi korban penembakan itu. Pelaku diduga menggunakan airsoft gun dengan peluru gotri.

(Baca Korban Penembakan Misterius di Magelang Bertambah Jadi Tujuh Orang)

Suko menyebutkan bahwa dinasnya hanya memiliki empat CCTV di seluruh Kota Magelang. Kamera itu diletakkan di kawasan Hotel Trio di perbatasan Kabupaten Magelang, Bank Jateng di alun-alun, Perempatan Menowo, dan Kebonpolo.

Suko mengakui bahwa jumlah tersebut belum cukup untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dan pemantauan arus lalu lintas di seluruh Kota Sejuta Bunga ini.

"Di Kota Magelang ada 17 alat pemberi isyarat lalu lintas (APILL), idealnya setiap APILL ada CCTV," kata Suko, Sabtu (23/4/2016).

Ia mengatakan, CCTV milik Dishubkominfo hanya digunakan untuk memantau arus lalu lintas dan manajemen rekayasa lalu lintas. Namun, kamera itu juga dapat dimanfaatkan untuk keperluan lain.

"Bisa juga untuk membantu pihak berwajib untuk mengungkap kasus kecelakaan lalu lintas dan sebagainya," kata dia.

Hingga kini aparat kepolisian setempat masih menyelidiki penembakan misterius tersebut. Belum ada petunjuk tentang identitas pelaku dan motif penembakan itu.

(Baca Peluru Gotri Diduga Milik Penembak Misterius Ditemukan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com