Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Terduga Teroris Poso Diterbangkan ke Jakarta

Kompas.com - 26/01/2016, 20:40 WIB
Kontributor Makassar, Hendra Cipto

Penulis

MAKASSAR, KOMPAS.com - Dua terduga teroris jaringan Poso yang ditangkap di Kabupaten Luwu tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, Selasa (26/1/2016) malam.

Kedua terduga teroris tersebut, Chandra dan Adri alias Awhy akan diterbangkan ke Jakarta ke markas Densus 88 Anti-teror.

Dengan pengawalan ketat dari aparat kepolisian bersenjata lengkap, menggiring Chandra yang juga adalah ketua Front Pembela Islam (FPI) Belopa dan dan Adri alias Awhy yang adalah buronan teroris jaringan Santoso ini.

Dalam kondisi terborgol, keduanya diarahkan ke pintu khusus terminal keberangkatan bandara dikawal polisi berpakaian preman.

Kapolres Luwu, AKBP Adex Yudiswan saat ditemui di wartawan di bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, mengatakan kedua terduga teroris ini akan langsung menuju markas Densus 88 di Mabes Polri Jakarta.

"Kedua terduga teroris itu ditangkap kemarin, Senin (25/1/2016) sekitar pukul 18.54 Wita setelah mereka baru selesai menjalankan ibadah," ujar Adex.

Sebelumnya telah diberitakan, anggota Detasemen Khusus 88 Anti-teror dan Polres Luwu berhasil meringkus dua terduga teroris jaringan Poso, Senin (25/1/2016).

Salah seorang terduga teroris tersebut merupakan Ketua Front Pembela Islam (FPI) Belopa. Kapolda Sulselbar Irjen Pudji Hartanto Iskandar membenarkan penangkapan itu dan menyebut salah seorang terduga teroris merupakan ketua FPI Belopa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com