Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Masih Selidiki Penyebab Jatuhnya Gondola di Mitra Carrefour

Kompas.com - 05/01/2016, 22:21 WIB
MALANG, KOMPAS.com — Polisi belum bisa menjelaskan penyebab jatuhnya gondola yang mengakibatkan tiga pekerja tewas.

Ketiga pekerja itu sedang memperbaiki neon sign, lampu yang menerangi tulisan "MITRA" di pusat perbelanjaan Mitra Carrefour, Jalan Agus Salim, Kota Malang, Selasa (5/1/2016).

Wakapolres Malang Kota Kompol Dewa Putu Eka mengatakan, pihaknya masih memeriksa sejumlah orang dan melakukan olah tempat kejadian perkara.

"Kami juga menunggu olah TKP dari Labfor Polda Jatim. Untuk orang-orang, sudah kami mintai keterangan, seperti pengelola dan beberapa saksi," ujar Dewa kepada sejumlah wartawan.

Berdasarkan keterangan yang dikumpulkan polisi, pihak pengelola Mitra Carrefour Malang melaporkan matinya neon sign "MITRA" kepada manajemen di Surabaya.

Pihak manajemen Mitra di Surabaya kemudian memberitahukan hal itu kepada perusahaan vendor yang mengelola neon sign tersebut.

"Datanglah ketiga pekerja ini, ada surat jalan dari perusahaan," ujar Dewa.

Hanya, kata Dewa, ketiga pekerja ini tidak melapor waktu pekerjaan dimulai, meskipun mereka memberitahukan kedatangannya pada Selasa.

"Pengelola sini tahunya ada kejadian ini, tahunya crane ada di sisi timur. Sebelumnya ada di sisi barat dan dipakai teknisi internal Mitra," papar Dewa.

"Ketika dipakai teknisi internal Mitra, tidak ada masalah. Ketiga pekerja dari Surabaya ini bekerja di sisi timur, dan kemungkinan ada ketidakseimbangan sehingga crane jatuh," ujar Dewa.

Untuk penyebab jatuhnya crane, Dewa meminta wartawan menunggu hasil olah TKP dari tim Labfor Polda Jatim.

Polisi juga belum menyentuh pemeriksaan lebih jauh, seperti tentang keselamatan kerja ketiga orang itu.

Dari pantauan Suryamalang.com, ketiga pekerja itu tidak mengenakan peralatan untuk bekerja di ketinggian. Ketiganya bahkan tidak memakai helm sebagai pengaman kepala.

Sementara itu, pengelola Mitra Carrefour enggan memberikan komentar kepada wartawan. Pemilik Mitra Carrefour, Yudi Avian, hanya menyampaikan pesan melalui anggota staf bagian personalia, Reni.

"Maaf, bapak tidak bisa memberikan keterangan kepada wartawan. Keterangan sudah disampaikan kepada polisi, dan (wartawan) bisa memakai keterangan itu. Kami tidak mengetahui peristiwanya juga," ujar Reni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com