Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Ambon Berencana Ganti Raskin dengan Sagu

Kompas.com - 03/11/2015, 13:53 WIB
Kontributor Ambon, Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - Guna menekan ketergantungan masyarakat akan beras untuk warga miskin (raskin), Pemkot Ambon mendorong warganya agar lebih meningkatkan konsumsi pangan lokal.

“Sagu akan kita dorong sebagai pangan lokal kita di Ambon, sehingga masyarakat tidak lagi bergantung pada raskin ini,” kata Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy kepada Kompas.com di Ambon, Selasa (3/11/2015).

Richard mengungkapkan, distribusi raskin selama ini kerap menimbulkan masalah hukum berujung pidana.

Bahkan tak jarang para camat dan kepala desa selalu tersandung dalam masalah penanganan raskin tersebut.

“Persoalan raskin ini kerap memicu masalah hukum. Dan yang paling kacau itu raskin ini selalu saja bermasalah,” katanya.

Berdasarkan fakta tersebut, Richard mengatakan, Pemkot Ambon akan mendorong agar masyarakat dapat beralih mengkonsumsi pangan lokal seperti sagu.

Dengan mengonsumsi sagu, kata dia, masyarakat telah melestarikan pangan lokal itu sendiri.

“Raskin ini bikin orang suka mencuri dan manipulasi. Oleh karena itu kami mau mendorong agar sagu ini kita jadikan pangan lokal wajib bagi kita di Ambon,” katanya.

Dia menambahkan, di Maluku Tenggara, pemerintah setempat telah mengeluarkan kebijakan menolak raskin.

Sebagai gantinya, embal, salah satu penganan lokal yang terbuat dari ubi kayu kini dijadikan sebagai pengganti raskin.

“Kemarin saat ketemu dengan Komisi IV DPR RI, Bupati Maluku Tenggara menyatakan menolak raskin dan menggantinya dengan embal, ini bagus sekali. Jadi kita akan dorong itu juga di Ambon agar sagu dapat menggantikan raskin,” dia menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com