Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Hutan, Taman Nasional Manusela Ikut Terbakar

Kompas.com - 23/10/2015, 15:10 WIB
Kontributor Ambon, Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - Kebakaran hutan di wilayah Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah akhirnya meluas hingga ke Balai Taman Nasional Manusela. Kobaran api kini telah mencapai kawasan Hutan Desa Pasahari yang termasuk dalam kawasan Taman Nasional Manusela.

Salah seorang warga Pasahari mengatakan, hutan di desanya kini sudah ikut terbakar. Kebakaran hutan di desanya sudah terjadi sejak dua hari lalu dan kini sudah sampai ke wilayah pegunungan.

“Hutan desa kami masuk dalam kawasan taman Nasional Manusela yang selama ini dilindungi,” kata Faisal yang saat ini berada di Masohi, Ibu Kota Kabupaten Maluku Tengah, Jumat (23/10/2015).

Dia mengaku, minimnya perhatian dari pemerintah daerah mapun pemerintah pusat untuk menangani musibah kebakaran di wilayah itu menjadi salah satu penyebab hingga kini kebakaran masih terus terjadi.

“Sudah hampir dua bulan musibah kebakaran ini terjadi tapi mana perhatian pemerintah? Kami sangat kecewa dengan pemerintah pusat, di wilayah lain mereka begitu antusias memadamkan kebakaran, tapi kami disini dibiarkan menderita, pemerintah macam apa ini,” katanya dengan nada kecewa.

Sementara itu, Wakil Bupati Maluku Tengah, Marlatu Leleuri, membenarkan bahwa kebakaran sudah mulai merembet hingga ke kawasan hutan Taman Nasional Manuslela.

”Iya kemarin kami dapat laporan dari Kecamatan kalau titik api sudah sampai di taman nasional Manusela yakni di kawasan Pasahari,” kata Marlatu.

Saat dihubungi secara terpisah, Jumat siang, Kepala Balai Taman Nasional ManuselaTabur Muhammad mengaku belum dapat memastikannya, namun dia tidak membantah bahwa kebakaran di Taman Nasional Manusela sangat mungkin terjadi sebab banyak vegetasi alang-alang di kawasan tersebut.

“Saya sementara dalam perjalanan menuju kesana (Pasahari), saya belum bisa memastikan informasi itu nanti saya kabari. Yang jelas, di sana ada banyak vegetasi alang-alang jadi kemungkinan kebakaran hutan sudah sampai kesana itu bisa terjadi,” ujarnya.

Kebakaran hutan di Pulau Seram, khususnya di Kabupaten Maluku Tengah, berdampak langsung terhadap kebakaran rumah-rumah warga terpencil di wilayah pegunungan dan juga memaksa puluhan kepala keluarga suku terasing di wilayah itu terancam karena habitat mereka ikut terbakar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com