Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hening Malam Pecah oleh Suara Tangis Saat Jasad Joko Dimasukkan ke Liang Lahad

Kompas.com - 02/07/2015, 09:53 WIB
Kontributor Surakarta, M Wismabrata

Penulis

SRAGEN, KOMPAS.com — Kamis (2/7/2015) dini hari, sekitar pukul 00.13 WIB, jenazah Serda Joko Purwanto tiba di rumah duka di Dusun Maron, Ngrampal, Sragen, Jawa Tengah. Kedatangan jenazah disambut isak tangis keluarga.

Tanpa menunggu lama, pemakaman pun segera dilakukan dini hari itu juga dengan upacara militer.

Sebelumnya, rombongan pembawa jenazah menempuh perjalanan selama tiga jam dari Bandara Ahmad Yani, Semarang, menuju Sragen.

Sebelum dimakamkan, jenazah dishalatkan. Terlihat jajaran Kodim 725 Sragen dan Polres Sragen turut hadir di rumah duka.

Setelah itu, upacara militer digelar sebelum jenazah dibawa ke pemakaman umum Desa Nglorog, sekitar 200 meter dari rumah duka. Upacara militer dipimpin langsung oleh Letkol CPN Wahyu Jatmiko, Wakil Komandan Pangkalan Udara Ahmad Yani.

Keheningan malam pecah oleh tangis keluarga korban saat jenazah Serda Joko Purwanto dimasukkan ke liang lahad.

Joko Purwanto adalah anak kedua dari pasangan Jaiman dan Sami. Lahir pada tahun 1990, mendiang Joko sudah berdinas selama tiga tahun di bagian Penerbang Angkatan Darat (Penerbad) sebagai teknisi helikopter di Kesatuan Skuadron 12 Serbu Waytubba, Lampung.

Kerabat korban, Suparman, mengatakan, jenazah langsung dimakamkan malam itu juga karena sudah dipersiapkan dan merupakan permintaan keluarga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com