Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota Polisi Militer TNI Ditangkap Saat Pesta Sabu

Kompas.com - 27/05/2015, 19:35 WIB
Kontributor Makassar, Hendra Cipto

Penulis


MAKASSAR, KOMPAS.com - Seorang anggota Polisi Militer Angkatan Darat (POM AD), Sersan Dua (Serda) Muhammad Tahir Daeng Tompo (34) ditangkap saat berpesta sabu dengan dua rekannya, M Jufri dan Fuad Budiman, di sebuah ruangan karaoke Hotel Quality Jl Somba Opu, Makassar, Rabu (27/5/2015).

Ketiganya ditangkap oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulsel. Dari penggrebekan itu, petugas BNN menyita dua korek gas, dua alat isap sabu (bong), dua pirex kaca, dua lembar aluminium foil, serta dua paket paket sabu masing-masing beratnya 0,75 gram dan 0,45 gram.

Kepala BNN Provinsi Sulsel, Brigadir Jendral (Brigjen) Polisi Agus Budiman Manalu dalam konferensi pers di kantornya penggrebekan itu dilakukan setelah petugas mendapat informasi adanya pesta sabu di salah satu ruang karaoke Hotel Quality.

Saat digerebek, petugas BNN bukan hanya mendapati tiga orang itu, melainkan ditemani beberapa teman wanitanya.

"Serda Muhammad Tahir sudah dijemput oleh kesatuannya untuk diproses lebih lanjut, sedangkan dua rekannya sudah ditahan di sel tahanan BNN Provinsi Sulsel Jl Manunggal," tegasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com