Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lima Hari, 8 Nyawa Melayang di Jalur Pantura Demak

Kompas.com - 06/04/2015, 21:47 WIB
Kontributor Demak, Ari Widodo

Penulis

DEMAK, KOMPAS.com – Sedikitnya terjadi 12 kasus kecelakaan lalu lintas selama digelarnya Operasi Simpatik Candi (OSC) tahun 2015 di wilayah hukum Polres Demak, Jawa Tengah. Dari kejadian tersebut, delapan orang meninggal di jalur Pantura Demak, sementara korban luka ringan 13 orang dengan kerugian material mencapai Rp 9.700.000.

“Dasil hasil evaluasi, selama lima hari pelaksanaan operasi, delapan orang meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas di jalur Pantura Demak. Mereka adalah para pengendara sepeda motor, berusia 20–30 tahun,” kata Kapolres Demak AKBP Setijo Nugroho di Mapolres Demak, Senin (6/4/2015).

OSC  digelar sejak tanggal 1 April hingga 22 April. Selama lima hari, tercatat 579 pelanggaran lalu lintas, sebanyak 216 kendaraan terkena sanksi tilang dan 363 pelanggar hanya dikenai teguran.

“Operasi dijadwalkan selama 21 hari. Meliputi trantib (ketenteraman dan penertiban) dengan prosentase 40 persen atau sekitar 8 hari, preventif 40 persen atau selama 8 hari juga dan yang terakhir adalah penegakan hukum kurang lebih 5 hari atau 20 persen,” ujar Kapolres.

Setijo berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas seperti mengenakan perangkat keselamatan dan melengkapi surat-surat kendaraan bermotor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com