Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mesin ATM BNI di Bandung Digondol Perampok, Rp 153 Juta Raib

Kompas.com - 03/03/2015, 00:44 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Sebuah mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Negara Indonesia (BNI) di Jalan Sindang Sirna I, Kelurahan Gegerkalong, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat, digondol kawanan perampok, Senin (2/3/2015) dini hari. Kejadian berlangsung sekitar pukul 03.00.

Uang tunai pecahan Rp 50 ribuan dengan nominal Rp 153 juta raib akibat aksi perampokan ini.

"Diperkirakan sekitar pukul 03.00 WIN ada 4 pelaku melakukan pembobolan yang terekam CCTV," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Angesta Romano Yoyol di Mapolrestabes Bandung, Jalan Merdeka, Bandung, Jawa Barat, Senin, (2/3/2015).

Perampokan ini diketahui pertama kali oleh salah satu petugas Bank BNI. Yoyol mengatakan, aksi kawanan perampok ini terbilang cepat. Sebab, mereka melancarkan aksinya dalam waktu hanya sekitar 15 menit.

"Jadi, sekitar pukul 03.15 WIB petugas bank dan polisi datang, mesin ATM sudah raib. Total uangnya dilaporkan hilang Rp 153 juta," kata Yoyol.

Polisi, kata Yoyol, saat ini sedang melakukan pengejaran kepada kawanan perampok ATM BNI. Ada sejumlah saksi yang sudah diperiksa.

"Kita kembangkan sekarang, saksi yang saat ini diperiksa ada 5 orang," katanya.

Untuk mengantisipasi terjadinya pembobolan ATM lain, kata Yoyol, sebaiknya tidak semua ATM buka 24 jam.

"Kita imbau ATM mana yang harus buka 24 jam, mana saja yang buka 12 jam, mana saja yang buka di malam hari," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com