Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Keluarga di Probolinggo Penumpang AirAsia QZ8501

Kompas.com - 29/12/2014, 22:26 WIB
Kontributor Probolinggo, Ahmad Faisol

Penulis

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Di antara para penumpang pesawat AirAsia QZ8501 yang hilang kontak pada Minggu (28/12/2014), empat orang merupakan warga Kelurahan Kraksaan Wetan, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Mereka adalah pasangan suami istri, Indra Yulianto (51) dan VS Andrijany, serta kedua anaknya, Stephanie Yulianto (14) dan Albertus Eka Surya Yulianto (10).

Kepastian itu didapat setelah Lurah Kraksaan Wetan Nurahmat memberikan keterangan saat ditemui wartawan, Senin (29/12/2014) sore.

Setelah memperoleh manifest daftar penumpang pesawat, Nurahmat melakukan verifikasi atas keempat nama tersebut. Hasilnya, keempat orang itu memang warga Kraksan Wetan.

“Mereka berempat tercatat sebagai penduduk Kelurahan Kraksaan Wetan. Mereka warga saya. Saat ini kami masih belum tahu kabar terbarunya. Sebab, rumahnya kosong, hanya lampu depan yang hidup. Kabarnya, saudaranya pemilik toko Sumber Abadi di Jalan Panglima Sudirman, Kraksaan,” ujarnya.

Dalam pantauan wartawan, rumah Albertus terlihat kosong. Hanya lampu depan yang terlihat menyala. Sejumlah tetangga mulai berkerumun saat sejumlah wartawan berada di rumah tersebut.

Menurut seorang tetangga, Albertus dan keluarganya dikenal sebagai orang baik dan ramah. Setahu warga, Albertus adalah pengusaha tambak. Sejak berita pesawat AirAsia dinyatakan hilang kontak, rumah tersebut terlihat kosong.

 
 
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com