Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ASDP Merak Operasikan 28 Kapal Ro-Ro

Kompas.com - 24/12/2014, 19:06 WIB
MERAK, KOMPAS.com — PT Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Utama Merak mengoperasikan 28 kapal ”roll on-roll off” atau ro-ro untuk melayani penumpang saat liburan Natal dan Tahun Baru 2015.

”Semua kapal yang beroperasi itu dalam kondisi laik untuk melayani angkutan penyeberangan Merak-Bakauheni, Lampung,” kata Kepala Bagian Humas PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak Mario Sardadi Oetomo di Merak, Rabu (24/12).

Ia mengatakan selama ini perjalanan angkutan penyeberangan Merak-Bakauheni, Lampung, lancar dan normal. Selain itu juga tidak terjadi antrean kendaraan maupun penumpukan penumpang, katanya.

Ia menjelaskan bahwa seluruh penumpang pejalan kaki dan penumpang di atas kendaraan bisa diseberangkan ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung. ”Kami tetap mempersiapkan 28 kapal ro-ro untuk mengisi liburan Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, puncak kepadatan penumpang diprediksi terjadi malam hingga dini hari hari ini karena sejumlah perusahaan swasta, termasuk pegawai negeri sipil memasuki liburan.

ASDP Merak mengoperasikan kapal ro-ro sebanyak 28 armada untuk mencapai target perjalanan Merak-Bakauheni di atas 90 trip. Dengan perjalanan di atas 90 trip tentu tidak terjadi antrean maupun penumpukan penumpang di Pelabuhan Merak.

Sejumlah penumpang mengaku bahwa mereka merasa lega setelah tiba di Pelabuhan Merak bisa segera diseberangkan ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung.

”Kami tidak lama menunggu antrean kendaraan di dermaga Merak dan langsung bisa diseberangkan ke Pulau Sumatera," kata Suharmono yang hendak merayakan liburan di Bandarlampung.

Penumpang pejalan kaki dan penumpang berkendaraan di Pelabuhan Merak, Banten, diperkirakan naik dua kali lipat dibandingkan hari-hari sebelumnya.

”Saya kira kenaikan penumpang itu karena memasuki liburan sekolah dan Natal,” kata Mario Sardadi Oetomo, Rabu.

Menurut dia, diperkirakan penumpang liburan sekolah dan Natal yang hendak menuju Pulau Sumatera naik 100 persen.

Berdasarkan laporan pukul 12.00 sampai pukul 08.00 jumlah penumpang pejalan kaki dan di atas kendaraan mencapai 10.500 orang, padahal hari biasa hanya 5.200 orang.

Selain itu jumlah kendaraan roda empat mencapai 1.900 unit dan roda dua sekitar 1.200 unit. Kenaikan penumpang tersebut terjadi sejak Senin dan Selasa.

Mereka kebanyakan penumpang yang hendak menuju berbagai daerah di Pulau Sumatera merayakan Natal dan Tahun Baru. ASDP Merak menjamin angkutan Natal dan Tahun Baru yang menggunakan jasa penyeberangan Merak-Bakauheni, Lampung, berjalan normal dan lancar.

Agustaman, seorang penumpang pejalan kaki, mengaku dia bersama anggota keluarga ingin merayakan liburan di Bengkulu. Sebab dua anaknya yang kini duduk di bangku SLTP dan SLTA sudah libur sekolah. ”Kami setiap liburan sekolah mudik ke kampung halaman untuk berkumpul dengan keluarga,” katanya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com