Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Bermuatan Sagu Karam di Perairan Pulau Padang, Satu ABK Hilang

Kompas.com - 23/12/2014, 20:32 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Kapal Motor Sri Ayu yang bermuatan sagu dan sembako tenggelam di perairan Pulau Padang, Kecamatan Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, Selasa (23/12/2014).

Nahkoda Arel (50) dan satu anak buah kapal (ABK), Seli (48), keduanya warga Bengkalis, selamat. Sedangkan satu ABK lagi, Ijal (48), warga Bengkalis, belum ditemukan.

Kapolres Kabupaten Kepulauan Meranti, AKP Pandra Arysad menjelaskan, KM Sri Ayu sekitar pukul 05.00 WIB melintasi perairan Pulau Padang. Pada saat itu, cuaca laut sedang hujan lebat dan gelombang besar. Gelombang tersebut kemudian menghantam lambung kanan yang mengakibatkan KM Sri Ayu oleng ke kiri.

"Sementara itu, air sudah banyak masuk dari haluan dan tidak berselang lama lambung kanan dihantam gelombang lagi sehingga mengakibatkan kapal terbalik dan tenggelam," jelas Pandra.

Hingga kini, lanjut Pandra, pihaknya masih mencari satu ABK yang hilang dengan melibatkan personel dari Polda Riau serta speed boat patroli Polair Polres Kepulauan Meranti. Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan tim Basarnas Provinsi Riau guna melakukan pencarian korban hilang di perairan Pulau Padang.

"Kondisi cuaca di lokasi, angin kencang disertai ombak sehingga menghambat pencarian," tandas AKBP Pandra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com