Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur Sumsel Shalat Minta Hujan Bersama Ribuan Warga

Kompas.com - 14/10/2014, 10:15 WIB
PALEMBANG, KOMPAS.com - Ribuan masyarakat Sumatera Selatan terdiri dari para pegawai negeri sipil, pelajar, ulama, dan warga melaksanakan shalat Istisqa (minta hujan), di halaman kantor Pemerintah Provinsi Sumsel, di Palembang, Selasa (14/10/2014).

Shalat minta hujan yang diimami KH Nawawi Dencik, Khatib Abdurrahman Romli Al itu, juga dihadiri Gubernur Sumsel H Alex Noerdin.

Dalam pelaksanaan shalat ini, peserta sebagian besar menggunakan masker yang diberikan panitia.

Gubernur Alex Noerdin mengatakan, ibadah dilaksanakan, mengingat sekarang ini kabut asap di wilayah Sumsel kian pekat. Padahal upaya yang dilakukan sudah maksimal, seperti melakukan pemadaman kebakaran lahan menggunakan bom air dari udara dan teknologi modifikasi cuaca yang juga terus dilaksanakan.

Namun, hingga saat ini belum juga turun hujan. Hingg dipandang perlu bersama-sama melaksanakan shalat untuk memohon turun hujan kepada Yang Maha Kuasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com