Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belanda Bantu Bikin Danau Raksasa di Bandung

Kompas.com - 22/09/2014, 17:10 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Perwakilan pemerintah negara Belanda mengunjungi Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, Senin (22/9/2014) pagi ini. Dalam kunjungan tersebut, Belanda dan Bandung bakal menjalin kerjasama dalam beberapa proyek besar.

Menurut pria yang akrab disapa Emil ini, Pemerintah Belanda akan ikut membantu dalam proyek pembangunan danau raksasa seluas 30 hektar di wilayah Gedebage Kota Bandung. "Belanda sepakat untuk membantu proyek danau raksasa di Gedebage," kata Emil di Balai Kota Bandung, Senin siang.

Emil menambahkan, proyek tersebut bekerjasama dengan sistem Goverment to Goverment. Sebab, pemerintah pusat pun rencananya akan ikut mendukung pembangunan danau raksasa itu. "Pemerintah pusat juga sudah komit agar dimulai prosesnya," ucapnya.

Selain itu, Pemerintah Belanda rencananya akan membangun kantor khusus untuk mengawal jalannya proyek-proyek di Kota Bandung yang ada hubungan kerjasama dengan Pemerintah Belanda.

"Rencananya akan bikin kantor perwakilan Belanda di Bandung untuk mem-folow-up proyek-proyek dan program-program. Kemudian ada juga revitalisasi pemukiman rumah susun. Karena Belanda paling canggih di Eropa urusan begitu (rumah susun) mereka akan bantu juga," ucap Emil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com