Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pastika Dampingi Keenan Letakkan Bunga di Monumen Bom Bali

Kompas.com - 22/08/2014, 09:50 WIB
MANGUPURA, KOMPAS.com - Puluhan petugas keamanan dari Polri, TNI dan Pecalang Desa adat Kuta terlihat berjaga di sepanjang jalan menuju Monumen Kemanusiaan Ground Zero, Legian, Kuta, Jumat (22/8/2014) pagi.

Gubernur Bali Made Mangku Pastika dijadwalkan menghadiri peletakan karangan bunga di monumen peringatan Bom Bali ini. Dia akan didampingi Menteri Kehakiman Australia Michael Keenan.

Michael Keenan sebelumnya membahas kerja sama strategis antara Kejaksaan Agung Australia dengan Komisi Pemberantasan Korupsi. Keenan mendatangi Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Selasa (19/8/2014) lalu untuk membahas hal tersebut dengan pimpinan KPK.

Dia sempat berbicara di hadapan wartawan dengan didampingi Wakil Ketua KPK Adnan Pandupraja. Keenan mengaku membawahi masalah korupsi di Australia. Dia mengaku senang bisa berbagi pengalaman dengan KPK dalam pemberantasan tindak pidana korupsi. Menurut dia, korupsi merupakan isu serius di Australia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com