Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Trek-trekan" Sambil Teguk Miras, Puluhan Remaja Ditangkap

Kompas.com - 19/08/2014, 15:16 WIB
Kontributor Ungaran, Syahrul Munir

Penulis


UNGARAN, KOMPAS.com - Puluhan remaja menggelar balap liar di gerbang keluar Tol Kalirejo saat masyarakat menggelar tirakatan menjelang HUT RI, Sabtu (16/8/2014) lalu. Mereka melakukan "trek-trekan" sambil meneguk minuman keras.

Aksi ini pun kemudian dibubarkan oleh polisi. Sekitar 38 unit sepeda motor dari berbagai merek diamankan jajaran Satlantas Polres Semarang dari arena balap liar tersebut.  

"Mereka terjaring penertiban balap liar jajaran Satlantas dan Dalmas Polres Semarang. Kami amankan 38 motor dan 15 STNK," kata Wakapolres Semarang, Kompol Erwin H Dinata, di Kantor Satlantas Polres Semarang, Selasa (19/8/2014) siang.

Dia mengatakan, penertiban ini dilakukan menyusul banyaknya keluhan dari masyarakat. Setiap akhir pekan, jalur di lokasi gerbang keluar Tol Kalirejo ini sering digunakan sebagai tempat nongkrong dan arena balap liar.  

“Masyarakat sekitar dan pengguna jalan yang keluar masuk lewat exit tol kalirejo sangat terganggu,” ujarnya.

Penertiban balap liar ini juga dilakukan untuk menekan angka kejahatan lainnya. Sementara itu, kemungkinan kendaraan bermotor tersebut merupakan hasil kejahatan atau sarana tindak kejahatan tengah ditelusuri.  

"Sebagai antisipasi tindak pidana lain, kita sambil cek kelengkapan (surat-menyurat) dan keaslian motor. Tidak menutup kemungkinan digunakan sebagai sarana (kejahatan)," imbuhnya.

Polisi menahan menahan sepeda motor para pelaku balap liar ini selama sepekan. Bagi pemilik yang akan mengambil diwajibkan membawa kelengkapan dokumen kendaraan serta memasang kembali kelengkapan kendaraan yang telah dilepas atau diganti yang bukan standarnya.   

Selain itu, lanjut Erwin, pihaknya mewajibkan para pelaku balap liar ini menandatangani surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya.

“Orangtua juga harus menandatangani pernyataan untuk mengawasi anak-anaknya agar tidak mengulangi balapan liar. Jika masih membandel ya satu bulan (kurungan)," imbuhnya.  

Sementara itu, Kasatlantas Polres Semarang, Kompol Alil Rinenggo menambahkan, saat dilakukan penertiban pihaknya mendapati diantara para pembalap liar itu sebelumbya telah mengkonsumsi minuman keras.  

“Sebelumnya mereka sudah kami usir, tapi jam 10 malam balik lagi dan makin banyak. Saat kami amankan bersama anggota Dalmas, belasan remaja yang masih usia SMP-SMA ini rata-rata kondisinya mabuk," kata Alil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com