Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Hari Peringatan HUT ke-69 RI, Ada Warga Tewas karena Jalan Berlubang

Kompas.com - 17/08/2014, 23:28 WIB
Kontributor Bengkulu, Firmansyah

Penulis

BENGKULU, KOMPAS.com - Armada Saputra (19) warga Padang Tambak, Kabupaten Bengkulu Tengah, Bengkulu, Minggu (17/8/2014), tewas dalam kecelakaan. Sepeda motornya bertabrakan dengan sepeda motor yang dikendarai Eko Punomo, akibat menghindari lubang di jalan.

”Kejadianya tepat di jalan mendaki, di sana banyak lubang. (Tabrakan) karena mengelak lubang,” kata Mala, saudara Ebi Handika (21), teman yang diboncengi Armada, Minggu. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.

Adapun Eko saat itu memboncengkan Sutinem dari arah berlawanan dengan Armada dan Ebi. Diduga, karena banyak lubang di jalan, kedua sepeda motor sama-sama berupaya mencari bagian jalan yang bagus.

Armada mengalami luka di bagian kepala dan mengembuskan napas terakhir di RSUD M Yunus. Adapun Eko, hingga berita ini diturunkan masih belum sadarkan diri. Kecelakaan seperti ini kerap terjadi di beberapa wilayah di Bengkulu akibat infrastruktur jalan yang rusak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com