Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tertangkap, Pembantai Keluarga Pejabat Inspektorat Kabupaten Tanggamus

Kompas.com - 08/08/2014, 15:57 WIB
Angger Putranto

Penulis

BANDARLAMPUNG, KOMPAS.com — Tiga pelaku pembantaian satu keluarga pejabat Inspektorat Kabupaten Tanggamus Lampung ditangkap oleh aparat kepolisian. Ketiganya ditangkap di Bekasi, Jawa Barat, satu bulan setelah kejadian.

Kepala Polda Lampung Brigjen Heru Winarko menuturkan, ketiga tersangka membunuh empat orang, yang terdiri dari sepasang suami istri, seorang anak, dan seorang pembantu rumah tangga.

"Kepala rumah tangga ialah suami istri, Ispandi dan Lisa, keduanya PNS, seorang anak Jihan Arbella, dan pembantu mereka Juhairah," ujar Heru.

Salah satu tersangka, ujar Heru, ternyata mengenal keluarga korban. Tersangka berinisial H ternyata pernah bekerja memperbaiki mebel di rumah korban.

Saat ditanyai, tersangka H mengaku melakukan pembantaian tanpa perintah dari siapapun. "Awalnya kami hanya berniat mencuri. Namun karena korban kenal kami, maka terpaksa kami bunuh," ujar dia.

Dari rumah korban, para tersangka membawa kabur uang Rp 1,5 juta, sejumlah telepon genggam, dan laptop. Curian tersebut dijual ke sejumlah penadah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com