Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari 3.699 Kasus HIV/AIDS di Bali, Terbanyak di Denpasar

Kompas.com - 01/07/2014, 12:39 WIB
Kontributor Kompas TV, Raja Umar

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Sebanyak 3.699 kasus "Human Immunodeficiency Virus" dan "Acquired Immune Deficiency Syndrome" (HIV/AIDS) teridentifikasi selama periode Januari-Juni 2014 di Bali, dan terbanyak di Kota Denpasar, Bali.

"Denpasar yang paling tinggi angka kasus yang teridentifikasi HIV/AIDS dibandingkan delapan Kabupaten/kota lainnya," kata Kepala Dinas Kesehatan Bali dr Ketut Suarjaya di Denpasar, Selasa (1/7/2014).

Dari jumlah tersebut, lanjut dia, rata-rata kumulatif kasus tersebut mencapai 40 persen dengan perincian 1.876 orang penderita HIV dan AIDS (1.823).

Ketut Suarjaya menjelaskan berdasarkan jenis kelamin tercatat jumlah penderita HIV pada laki-laki sebanyak 1.065 orang dan perempuan (811) di Kota Denpasar.

"Sedangkan untuk jumlah penderita AIDS di Denpasar berjenis kelamin laki-laki sebanyak 1.246 dan perempuan (577) dari total 1.823 orang," ujar dia.

Diperingkat kedua jumlah kasus HIV/AIDS mencapai 17 persen terdapat di Kabupaten Buleleng dengan total 1.623 orang dengan rincian yang teridentifikasi mengidap HIV berjenis kelamin laki-laki sebanyak 594 orang dan perempuan (399).

"Untuk penderita AIDS di Kabupaten Buleleng dengan jenis kelamin laki-laki 420 orang dan perempuan (210)," ujar Ketut.

Kemudian diperingkat ketiga jumlah kasus HIV/AIDS mencapai 14,6 persen terdapat di Kabupaten Badung dengan total 1.343 orang dengan rincian yang teridentifikasi mengidap HIV berjenis kelamin laki-laki sebanyak 416 orang dan perempuan (243).

Demikian dengan penderita AIDS berjenis kelamin laki-laki diKabupaten Buleleng tersebut mencapai 492 orang dan perempuan (192).

Selain itu, penderita yang teridentifikasi HIV/AIDS di Kabupaten Gianyar mencapai 7,4 persen dengan total 683 kasus, Tabanan (6 persen;556), Jembrana (5,5 persen; 505), Karangasem (3 persen; 292), Klungkung (2,4 persen; 219) dan Bangli (1,8 persen; 170).

"Jumlah kasus penyakit tersebut yang sudah tercatat di Dinas Kesehatan berdasarkan jumlah di masing-masing Kabupaten/kota di Bali," ujar Ketut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com