Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Kelaparan, Seorang Kakek Ditemukan Tewas "Bersujud"

Kompas.com - 26/06/2014, 08:43 WIB
Kontributor Ungaran, Syahrul Munir

Penulis

SALATIGA, KOMPAS.com — Seorang laki-laki tua tanpa identitas ditemukan tewas di sebuah rumah kosong di sebelah Masjid Baitus Sholihin, Dusun Pregolan, Desa Jetis, Kaliwungu, Kabupaten Semarang, Rabu petang.

Diduga, dia tewas karena kelaparan. Saat ditemukan, tubuh pria yang juga diduga mengalami gangguan jiwa itu berada dalam posisi bersujud menghadap ke utara. "Ciri-cirinya umur kira-kira 65 tahun, tinggi 170 sentimeter, berat 50 kilogram, kulit sawo matang, dan rambut ikal. Dimungkinkan mengalami gangguan jiwa," kata Kepala Sub Bagian Humas Polres Semarang AKP Endang Suprobo melalui sambungan telepon, Kamis (26/6/2014) pagi.

Berdasarkan kronologi yang disusun pihak kepolisian dari keterangan saksi, jasad lelaki itu kali pertama diketahui oleh Sunnanul Huda (17), warga setempat. Tubuh lelaki itu ditemukan dalam keadaan tidak memakai baju.

"Kaget ada orang dengan posisi mencurigakan, saksi kemudian melaporkan kejadian tersebut ke saksi lainnya bernama Jaswanto (37). Setelah diperiksa, ternyata korban telah meninggal dunia," kata Endang.

Kejadian tersebut lantas dilaporkan ke Polsek Kaliwungu dan dilanjutkan ke Polres Semarang guna identifikasi. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada jasad tersebut. "Diduga korban mengalami kelelahan dan kelaparan. Rencananya pagi ini korban akan dimakamkan di pemakaman desa setempat," imbuh Endang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com