Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampanye di Bandung Barat, Prabowo Bernostalgia

Kompas.com - 13/06/2014, 15:48 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis


BANDUNG, KOMPAS.com — Saat menyampaikan orasinya di hadapan ribuan pendukung dalam kampanye di Cililin, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Jumat (13/6/2014), calon presiden RI Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa dirinya seperti bernostalgia. Dia mengenang masa-masa masih menjadi prajurit Kopassus.

Prabowo bercerita, gunung-gunung dan hutan yang ada di daerah Cililin merupakan lokasi latihannya pada saat dia menjalani pendidikan di Pusat Pendidikan Pasukan Khusus (Pusdikpassus) Batujajar yang berada tidak terlalu jauh dari Cililin.

"Saya merasa bahagia berada di tengah rakyat Cililin. Dulu waktu masih muda saya dibesarkan di gunung-gunung ini," kata Prabowo dalam orasinya, Jumat siang.

Prabowo menambahkan, dia juga sering makan di warung nasi di sekitar alun-alun Cililin selepas waktu pendidikan.

"Mana orang Batujajar? Mana orang Cimareme? Kalau malam dulu saya suka makan di warung sekitar sini. Ada tidak pemilik warung yang suka saya datangi?" selorohnya kemudian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com