Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

APKLI: Tak Ada Lagi Penggusuran PKL jika Prabowo Memimpin

Kompas.com - 02/06/2014, 19:28 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com
 — Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) se-Kalimantan Tengah menyatakan dukungan terhadap capres-cawapres Prabowo-Hatta. Bahkan, APKLI mengklaim pihaknya akan menyumbangkan 300.000 suara pedagang kaki lima (PKL) untuk Prabowo-Hatta.

Klaim itu disampaikan Ketua Umum DPP APKLI Ali Mahsun dalam siaran pers yang disampaikan kepada Kompas.com, Senin (2/6/2014). Ali menyatakan, pihaknya sedang mempersiapkan strategi untuk memenangkan Prabowo-Hatta di Kalteng.

"Saya datang ke Palangkaraya untuk memastikan kesiapan jajaran pengurus APKLI se-Kalteng menangkan Prabowo-Hatta pada Pilpres 9 Juli. Amanah ini wajib dijalankan untuk Merah Putih, dan masa depan PKL lima tahun ke depan. Oleh karena itu, saya perintahkan pengurus APKLI se-Kalteng kerja keras 24 jam menangkan Prabowo-Hatta terpilih jadi presiden dan wakil presiden 2014-2019," katanya.

Saat mengunjungi Kalteng, Ali Mahsun didampingi Ketua DPW APKLI Kalteng Rusdi Agus, beserta jajaran. Di sana Ali menghadiri Deklarasi Tim Pemenangan Prabowo Hatta Kalteng, demikian halnya dengan Presiden PKS Anis Matta, Idrus Marham, dan petinggi parpol Koalisi Merah Putih lainnya.

Menurut Ali, PKL menjatuhkan pilihannya ke Prabowo-Hatta sesuai dengan hasil Rapat Pleno II DPP APKLI di Jakarta pada 29-30 April 2014. Alasannya, Prabowo dianggap tegas, memiliki karakter kuat sebagai bangsa Indonesia, dan berani pasang badan demi Indonesia.

Selain itu, kata Ali, APKLI menilai Prabowo telah terbukti berkomitmen untuk memberdayakan ekonomi rakyat Indonesia saat Prabowo sebagai Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) dan hingga saat ini masih sebagai Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Indonesia (Appsi).

Sementara itu, Hatta Rajasa dianggap satu-satunya pejabat negara yang berani melawan arus, dan mencanangkan Gerakan Nasional Hak PKL Indonesia.

"Beliau adalah Ketua Dewan Kehormatan APKLI dan Ketua Dewan Pembina Relawan PKL Indonesia, serta selalu kobarkan bahwa PKL tak boleh digusur, tetapi harus diberdayakan," tandasnya.

Melalui Hatta Rajasa selaku Menko Perekonomian, kata Ali, terbitlah Perpres RI Nomor 125/2012 tentang Penataan dan Pemberdayaan PKL. 

"Tak ada alasan, PKL wajib hukumnya pilih Prabowo-Hatta. Untuk itu, jajaran pengurus APKLI se-Kalteng harus segera ke basis operasi di Paguyuban PKL, warung kelontong, dan pasar-pasar di seluruh Kalteng," tandas Ali yang memimpin langsung Tim Gerobak PKL Prabowo-Hatta.

Sementara itu, Ketua DPW APKLI Kalteng Rusdi Agus menyatakan, APKLI Kalteng telah melakukan sosialisasi dan konsolidasi ke paguyuban PKL, pasar-pasar, dan jajaran pengurus APKLI Kalteng untuk menyumbangkan 300.000 suara PKL guna memenangkan Prabowo-Hatta.

"Kami akan kerja keras memenangkan Prabowo-Hatta di kantong PDI-P demi tegaknya harkat martabat kemanusiaan dan kesejahteraan PKL di Kalteng," tandasnya.

"Tekad bulat ini harga mati, tak bisa ditawar lagi. Tak ada penggusuran PKL jika Prabowo-Hatta memimpin Indonesia lima tahun ke depan," tekan Agus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com