Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Klaim Ulama NU di Malang Dukung Prabowo-Hatta

Kompas.com - 02/06/2014, 15:51 WIB
Kontributor Malang, Yatimul Ainun

Penulis


MALANG, KOMPAS.com - Dewan Pengurus Cabang Partai Gerindra (DPC Gerindra) Kota Malang, Jawa Timur, siap memenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, dengan target meraup suara 60 persen.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris DPC Partai Gerindra, Taufiq Bambang di Kota Malang, Selasa (2/6/2014). Menurutnya, walaupun PDI-P dan PKB keluar sebagai pemenang pemilihan legislatif (pileg), Gerindra optimistis capres-cawapres yang diusungnya unggul di Kota Malang.

"Kami targetkan suara Prabowo-Hatta Rajasa 60 persen di Kota Malang," kata Taufiq Bambang.

Target 60 persen untuk pasangan Prabowo-Hatta Rajasa tersebut bukan tanpa alasan. Karena sebagian warga nahdliyin (NU) mendukung Prabowo-Hatta.

"Kita juga akan maksimalkan pemilih mengambang yang diprediksi jumlahnya cukup banyak," katanya.

Para ulama di Kota Malang, klaim Taufiq, banyak yang merapat dan mendukung Prabowo-Hatta. Tapi sayang, Taufiq enggan menyebutkan siapa saja ulama NU di Malang yang secara resmi mendukung Prabowo-Hatta.

"Kita juga punya basis para petani yang jelas mendukung ke pak Prabowo-Hatta," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com