Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Bumi, Pelajar Magelang Bersih-bersih Sungai

Kompas.com - 22/04/2014, 18:53 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis


MAGELANG, KOMPAS.com – Puluhan pelajar dan mahasiswa di Kota Magelang, Jawa Tengah melakukan aksi membersihkan sampah di sepanjang sungai untuk memperingati Hari Bumi, Selasa (22/4/2014).

Uniknya, saat melakukan aksi tersebut, tubuh hingga wajah dan rambut mereka dicat warna-warni sebagai simbol rusaknya bumi.

Kegiatan diawali dengan aksi teatrikal oleh sejumlah mahasiswa UKM Mapala Sulfur Universitas Tidar (Untidar) Magelang di halaman kampus setempat. Mereka mengusung sebuah replika bola bumi raksasa sambil berorasi mengajak masyarakat agar lebih mencintai lingkungan.

“Aksi ini untuk mengingatkan kepada diri kita sendiri dan manusia pada umumnya untuk peduli dengan bumi tempat tinggal kita yang semakin rusak akibat manusia sendiri,” kata koordinator kegiatan, Muhammad Ubazu Amirudin, di sela-sela aksi, Selasa.

Setelah melakukan aksi teatrikal, mereka bersama puluhan pelajar berjalan menuju sungai Kalibening sekitar 500 meter dari kampus Untidar. Mereka terlihat antusias dan bersemangat menceburkan diri ke sungai. Tanpa rasa jijik mereka pun memunguti berbagai sampah di sungai kemudian memasukannya ke karung.

“Ini upaya kami untuk memberi contoh kepada masyarakat dan diri kita sendiri bahwa upaya yang paling sederhana menjaga kelestarian bumi ini adalah dengan tidak membuang sampah di sungai, atau melakukan daur ulang sampah tersebut,” ujar Ubazu.

Wati, salah seorang warga setempat, mengaku senang ada anak muda yang peduli dengan lingkungan sekitar. Menurutnya, aksi mereka itu bisa memberi contoh kepada generasi muda lainnya untuk turut melestarikan bumi, di antaranya dengan membuang sampah pada tempatnya.

“Saya juga berharap, aksi tersebut tidak hanya pas Hari Bumi saja, tapi dilakukan dalam kehidupan sehari-hari,” tutur Wati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com