Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Surya Paloh Tutup Kampanye Nasdem di Yogya

Kompas.com - 05/04/2014, 14:22 WIB
Dian Maharani

Penulis


YOGYAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh akan menutup kampanye terakhir di Gedung Pacific, Jalan Magelang, Yogyakarta, Sabtu (5/4/2014). Surya akan melakukan orasi di hadapan sekitar 7.000 kader dan simpatisan.

"Mengakhiri di sini (Yogyakarta) mempunyai nilai tersendiri dan ketum akan sampaikan pesan moral," kata Wakil Ketua Bappilu Partai Nasdem, Enggartiasto Lukita, di Yogyakarta, Sabtu.

Enggar mengatakan, bentuk kampanye Partai Nasdem pada hari terakhir ini cukup beragam. Di sepanjang jalur Pantura, partai baru ini melakukan kegiatan bakti sosial dengan membersihkan fasilitas umum sepanjang 170 km. Kegiatan itu untuk memecahkan rekor MURI pembersihan fasilitas umum terbanyak sepanjang jalur Pantura yang melibatkan lebih dari 100 ribu orang. Selain itu, juga dilakukan doa bersama dengan rohaniwan lintas agama di Solo.

Enggar berharap, pemilu legislatif (pileg) kali ini akan berlangsung tertib dan aman. Ia pun berharap tidak ada kecurangan saat masa tenang hingga perhitungan suara nanti. Ia juga optimistis, partai nomor urut satu itu dapat masuk tiga besar di Pileg 2014.

Kampanye terbuka dilakukan oleh seluruh partai politik peserta pemilu sejak 15 Maret 2014. Partai Nasdem sendiri telah melakukan kampanye di antaranya di Bandung, Palangkaraya, dan Sumatera Utara. Surya mengerahkan dua pesawat pribadinya untuk mengelilingi kota tersebut. Kampanye sebagian besar dilakukan dengan orasi politik dan hiburan lagu dangdut. Hari ini adalah kampanye terakhir seluruh parpol peserta pemilu. Minggu (6/4/2014) merupakan masa tenang hingga pileg berlangsung pada 9 April 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com