Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syukuran, Warga Kuningan di Yogya Bagi-bagi Bubur Kacang Hijau Gratis

Kompas.com - 19/03/2014, 14:08 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis


YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai wujud syukur telah diterima menjadi bagian dari pilihan kuliner masyarakat di Daerah Istimewa Yogyakarta, Paguyuban Pengusaha Warga Kuningan (PPWK) membagikan 5.000 gelas bubur kacang hijau kepada masyarakat.

"Ini (membagi burjo kacang hijau) bentuk ucapan syukur kami karena telah diterima dan menjadi bagian kota Yogyakarta yang istimewa ini," kata Ketua Paguyuban Pengusaha Warga Kuningan (PPWK), Andi Waruga Rabu (19/3/2014) siang.

Andi mengungkapkan, sudah sejak tahun 1990 lalu, ribuan warga Kuningan Jawa Barat mencoba keberuntunganya di Yogyakarta dengan berjualan mie rebus dan bubur kacang hijau. Seiring berjalannya waktu, kuliner ini menjadi salah satu menu pilihan, terutama bagi pelajar dan mahasiswa dari luar daerah yang tinggal di kos-kosan.

"Sekarang sudah ada 1.500 warung di Yogyakarta. Mereka tersebar di berbagai wilayah terutama di sekitaran kampus-kampus dan sekolah," ujarnya.

Menurutnya, saat ini, warga Kuningan yang tinggal di Yogyakarta dan berbisnis warung bubur kacang ijo dan mie rebus ada sekitar 6.000 orang. Semuanya merintis usaha ini secara mandiri.

"Meski dari kuningan, namun kami telah menjadi bagian dari kota Yogyakarta. Kami juga merasa mencintai sekaligus memiliki kota ini baik tradisi, sopan santunnya dan keistimewaanya," tuturnya.

Sebanyak 5.000 gelas bubur kacang hijau dibagikan secara gratis di sekitaran perempatan lampu merah Galeria Kota Yogyakarta. Turut hadir pula dalam acara syukuran ini, Permaisuri Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat GKR Hemas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com