Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Baru Akan Dibangun di Raja Ampat

Kompas.com - 22/02/2014, 17:34 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com
- Pemerintah akan membangun bandara di Raja Ampat, salah satu daerah pariwisata terkemuka di Papua Barat saat ini.

Siaran pers Kementerian Perhubungan, Sabtu (22/2/2014), menyebutkan, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub telah melakukan Kesepakatan Bersama dengan Pemerintah Kabupaten Raja Ampat terkait hal tersebut.

"Maksud Kesepakatan Bersama itu adalah untuk memberikan pedoman umum bagi Direktorat Jenderal Perhubungan Udara dan Pemerintah Kabupaten Raja Ampat Provinsi Papua Barat," demikian penjelasan Kementerian Perhubungan.

Bandar Udara Baru menjadi nama yang dipilih. Direktur Jenderal Perhubungan Udara telah menerbitkan izin prinsip pembangunan bandara tersebut.

Pembangunan dan pengembangan Bandar Udara Baru di Kabupaten Raja Ampat Provinsi Papua Barat akan dilakukan secara bertahap oleh semua pihak Pemerintah Kabupaten Raja Ampat.(Muhammad Razi Rahman)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com