Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Penembakan Polisi di Bogor

Kompas.com - 10/01/2014, 16:25 WIB
Ambrosius Harto Manumoyoso

Penulis

Sumber KOMPAS
BOGOR, KOMPAS.com — Perampok bersenjata yang sadis menembak mati Brigadir Satu Nurul Affandi, anggota Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Kalapa Nunggal, di Jalan Raya Kalapa Nunggal, Kabupaten Bogor, Jumat (10/1/2014) pukul 13.45.

Pelaku adalah salah satu dari dua pencuri sepeda motor yang terparkir di depan warung makan milik Ibu Titin (35) di tepi Jalan Raya Kalapa Nunggal, RT 4 RW 1, Desa Kalapa Nunggal, Kecamatan Kalapa Nunggal, Kabupaten Bogor.

Menurut sejumlah warga yang menjadi saksi mata, sebelum tertembak, korban makan di warung Ibu Titin. Namun, saat masih makan, korban melihat sepeda motor Yamaha Jupiter MX berpelat nomor F 3117 NH yang diparkir di luar warung tengah didekati oleh seorang laki-laki.

Pelaku kedapatan hendak membobol kunci setang sepeda motor itu. Korban menghampiri dan menegur pelaku. Karena ditegur, pelaku menyingkir. Namun, tiba-tiba pelaku menembak korban yang saat itu berdiri di dekat sepeda motornya.

Tembakan pelaku mengenai kepala korban. Nurul langsung jatuh dan tewas. Setelah itu, pelaku kabur dengan menyeberang jalan dan membonceng pelaku lainnya ke arah Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Saat kejadian, suasana lalu lintas cukup ramai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber KOMPAS
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com