Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelebihan Muatan, Kapal Pengangkut Sembako Tenggelam

Kompas.com - 31/12/2013, 19:48 WIB
Kontributor Bone, Abdul Haq

Penulis


BONE, KOMPAS.com - Kapal angkut barang yang berlabuh di dermaga Pelabuhan Bajoe, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan tenggelam lantaran kelebihan muatan disertai cuaca buruk, Selasa (31/12/2013). Proses evakuasi berlangsung dramatis dengan menggunakan dua unit mobil eksavator. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kerugian ditaksir mencapai miliaran rupiah.

Kapal Muat (KM) Mega Surya yang mengangkut 200 ton bahan pokok pasokan tahun baru ini tenggelam sekitar pukul 05.00 Wita dini hari. Sebagian besar barang yang ada di dalam kapal itu hampir ikut tenggelam bersama kapal ke dasar laut. Kapal tersebut bisa diangkat sekitar pukul 13.00 Wita dengan bantuan 2 unit alat berat.

"Sudah berhasil diangkat tapi sebagian besar muatan rusak dan kapal juga banyak mengalami keretakan," tutur Saleh, salah seorang anak buah kapal (ABK).

Kata Saleh, sedianya kapal tersebut berangkat ke Buah Pinang, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. "Pas air surut, tadi pak, kapal tiba-tiba oleng ke kiri karena angin dan akhirnya kemasukan air, karena bersamaan terjadi pasang," terang dia.

Selain kelebihan muatan, penyebab tenggelamnya kapal itu juga akibat cuaca buruk. Tiupan angin kencang membuat air laut mengalami pasang dan masuk ke kapal. "Kerugian lebih dari Rp 1 miliar karena semua beras dan gula puluhan karung rusak semua," kata Saleh.

Kepala Syahbandar Pelabuhan Bajoe, Andi Abbas yang dikonfirmasi saat memantau proses pengangkatan kapal, menuturkan kapal tersebut tenggelam karena kelebihan muatan ditambah air pasang.

"Sarat muatan, kebetulan air pasang begitu cepat naik, ditambah cuaca di laut yang belakangan ini sedang buruk," jelas Andi Abbas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com