Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah Korban Peluru Nyasar Mulai Belajar Berjalan

Kompas.com - 09/12/2013, 13:24 WIB
Kontributor Pare-Pare, Darwiaty Ambo Dalle

Penulis

PAREPARE, KOMPAS.com - Kondisi Harlan, bocah berusia 7 tahun yang menjadi korban peluru nyasar di Jalan Ambo Matti, Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Sulawesi Selatan Kamis (5/12/2013) lalu, kini semakin membaik.

Bocah tersebut kini sudah bisa berjalan. Rasa sakit pada bagian paha kanannya yang ditembus timah panas pun semakin berkurang.

Ditemui di kediamannya, Senin (9/12/2013) pagi tadi, Encceng, ibu Harlan mengatakan, pemeriksaan rutin yang dilakukan di RSUD Andi Makkasau Parepare mulai membuahkan hasil.

Luka tembak pada paha kanan putra bungsunya yang sempat mendapat sekitar 10 jahitan mulai mengering. "Anak kami makin membaik. Sudah bisa jalan, meski tertatih. Lukanya juga membaik," katanya.

Ditemani kedua orangtuanya, Harlan pagi tadi kembali memeriksakan luka pada paha kanannya di RSUD Andi Makkasau.

Beruntung saat kejadian, timah panas tidak mengenai tulang bocah tersebut, sehingga pascamendapat perawatan intensif, Harlan hanya berobat jalan.

Sementara Harlan mengaku, luka di pahanya tidak lagi terasa sakit. Meski masih trauma tidur dalam ruang kamar, namun Harlan mengaku senang karena sudah bisa mulai berjalan. "Mau kembali cepat ke sekolah karena sudah lama tidak ikut belajar. Rindu juga dengan teman-teman," tandas Encceng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com