Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wagub Jatim Sambut Haji Kloter I Embarkasi Surabaya

Kompas.com - 21/10/2013, 20:44 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis


SURABAYA, KOMPAS.com - Sebanyak 450 jamaah haji embarkasi Surabaya Kloter I asal Kabupaten Lamongan, Senin (21/10/2013) sore tiba di Bandara Internasional Juanda Surabaya. Kedatangan mereka disambut Wakil Gubernur Jatim, Saifullah Yusuf dan Bupati Lamongan, Fadeli, di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya.

Penerbangan mereka menggunakan pesawat Saudi Arabian Airlines sempat mengalami delay selama 45 menit. Mulanya mereka dijadwalkan tiba 13.35 WIB, namun ada perubahan menjadi pukul 14.16 WIB.

"Delay ini sudah biasa, karena ramainya jadwal penerbangan di Jeddah," kata Kepala Kanwil Kemenag Jatim, Sudjak, kepada wartawan, Senin.

Hari ini, kata dia, ada tiga kloter yang dijadwalkan tiba di Bandara Internasional Juanda, Surabaya selain kloter I. Kloter II dan III juga mengalami delay yang tidak terlalu lama. Kloter II rencananya tiba pukul 15.35 WIB, mundur menjadi pukul 15.33 WIB. Sedangkan Kloter II rencananya tiba pukul 17.35 WIB, mundur menjadi pukul 17.58 WIB.

Musim haji kali ini, embarkasi Surabaya telah memberangkatkan sebanyak 64 kloter dengan total jumlah jamaah haji mencapai 28.488 orang dengan petugas haji sebanyak 320 orang. Selain memberangkatkan calon haji asal Jawa Timur, juga berasal dari Bali dan Nusa Tenggara Timur.

Untuk kloter I embarkasi Surabaya berangkat pada 10 September dan kloter terakhir, yaitu kloter 64 berangkat ke Tanah Suci pada 9 Oktober. Sementara kedatangan para jamaah haji itu dijadwalkan hingga 18 November mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com