Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekolah Terbakar, Siswa Belajar di Rumah

Kompas.com - 28/09/2013, 14:37 WIB
Kontributor Samarinda, Yovanda Noni

Penulis

SAMARINDA, KOMPAS.com - Usai terbakarnya Sekolah Dasar Negeri (SDN) 021 Samarinda, seluruh siswa terpaksa diliburkan. Kepala SDN 021, Ernah, mengatakan saat ini siswa terpaksa harus belajar di rumah masing-masing dulu, sambil menunggu pemberitahuan selanjutnya.

"Saat ini kami sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Kota Samarinda terkait proses belajar mengajar. Awal pekan depan rencananya instansi teknis terkait akan memeriksa bangunan yang terbakar," terang Ernah, Sabtu (28/9/2013).

Dari lokasi kejadian, terlihat lantai 2 gedung sekolah habis terbakar. Sedangkan lantai satu masih dalam pemeriksaan. Jika dirasa masih bisa digunakan, maka proses belajar mengajar bisa cepat kembali dilaksanakan. "

Jika lantai satu aman digunakan, sekolah ini akan beraktivitas kembali dengan sistem pembagian jam belajar. Ada beberapa kelas yang akan masuk pagi, sebagian lainnya akan masuk siang," jelasnya.

Hingga sekarang, pihak sekolah masih mengupayakan agar para siswa tidak menumpang di sekolah lain meskipun ada tawaran dari sekolah lain sudah ada. Pada Sabtu pagi tadi, semua kepala sekolah di Kecamatan Sungai Kunjang datang ke sekolah ini ikut kerja bakti.

Seperti diberitakan, sekolah yang terletak di Jalan Meranti, Kecamatan Sungai Kunjang itu tebakar pada Jumat (27/9/2013). Api menghanguskan lima ruang kelas, satu perpustakaan, dan satu ruang baca.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com