Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Curi Motor untuk Bayar Kontrakan, Pemuda Dihajar

Kompas.com - 06/09/2013, 20:27 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha

Penulis

MEDAN, KOMPAS.com - Johan (32), warga Jalan Air Bersih, Medan, Sumatera Utara, dihajar massa setelah ketahuan mencuri sepeda motor, Jumat (6/9/2013). Dia mengaku mencuri karena memerlukan uang untuk membayar sewa rumah.

Johan mencuri sepeda motor milik Chairinal Isah (23), warga Jalan Gurila, Medan, yang dipanasi di depan rumah. Namun dia tidak memperhatikan rem cakram motor itu digembok. Akibatnya dia pun terjatuh.

Pemilik sepeda motor langsung keluar dari rumah begitu mendengar suara benda jatuh. Dia langsung berteriak minta tolong kepada warga. Mendengar teriakan korban, pelaku langsung menangkap dan menghajar pelaku.

"Baru sekali ini aku mencuri, itu pun karena lagi butuh uang untuk bayar sewa rumah," kata Johan saat diperiksa di Polsekta Medan Timur.

Dalam posisi babak belur, pelaku digelandang bersama barang bukti sebuah tas berisi kunci T. Kapolsek Medan Timur Kompol Juliani Prihatini membenarkan penangkapan tersebut. "Sudah kami amankan. Anggota masih melakukan pemeriksaan," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com