Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertunjukan Goyang Erotis Warnai Hajatan di Makassar

Kompas.com - 19/08/2013, 08:38 WIB
Kontributor Makassar, Rini Putri

Penulis

MAKASSAR, KOMPAS.com - Pesta-pesta hajatan tidak lengkap tanpa menghadirkan musik elekton. Namun, apa jadinya pesta perkawinan yang dihadiri tamu undangan orang dewasa dan juga anak-anak yang masih di bawah umur itu disuguhkan dengan goyangan erotis dari sejumlah biduan-biduan.

Pantauan Kompas.com, Minggu (18/8/2013) malam di jalan Borong Raya, Makassar, enam orang biduan, satu diantaranya masih berusia 10 tahun, dengan berpakaian nyaris telanjang mempertontongkan goyangan erotis.

Sesekali para biduan ini memperlihatkan auratnya ke arah penonton. Bahkan anak-anak yang menonton jaraknya hanya dua sampai tiga meter saja dari atas panggung. Bahkan beberapa di antara anak-anak ada yang merekamnya dengan menggunakan handphone genggam.

Sebelumnya pula, Kompas.com pernah memberitakan maraknya tarian erotis seperti ini di wilayah Sulawesi Barat. Pertunjukan semacam itu dilakukan di area terbuka dan juga ditonton bukan hanya oleh kaum dewasa, melainkan juga para remaja dan anak-anak.

Meskipun ditentang banyak kalangan, tarian erotis masih sering ditemui di berbagai kesempatan di Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Tarian yang oleh warga setempat disebut candoleng-doleng itu biasanya menjadi hiburan di pesta-pesta hajatan warga, seperti perkawinan dan sunatan.

Meski banyak yang menentang, namun pertunjukan model ini justru tampak kian bebas dan mendapat ruang lebih luas, bahkan hingga ke desa-desa.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com