Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nilai Kasus Sisca Janggal, Kompolnas Turun Tangan

Kompas.com - 16/08/2013, 12:43 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) berencana ke Bandung, Jawa Barat, untuk memantau perkembangan kasus terbunuhnya Franciesca Yofie di Cipedes, Bandung, Jumat (16/8/2013).

"Ya, betul kita ke Bandung siang ini, ini kami sedang di perjalanan menuju Bandung," kata Edi Saputra Hasibuan, komisioner Kompolnas yang dihubungi Kompas.com, Jumat siang.

Edi mengatakan, dia akan datang bersama komisioner Kompolnas lainnya, yakni Hamidah Abdurachman dan M. Nasser.

Ada beberapa tempat yang akan dikunjunginya. Tempat pertama yang dikunjungi adalah RS Hasan Sadikin Bandung, tempat jenazah Sisca diotopsi. Kemudian ke tempat kejadian perkara di Cipedes. Rombongan Kompolnas selanjutnya ke Polrestabes Bandung dan terakhir ke Polda Jabar.

Hamidah Abdurachman menegaskan, Kompolnas akan memantau perkembangan kasus Sisca yang dinilainya masih mengganjal.

"Kita akan mengklarifikasi terkait kasus pembunuhan Sisca. Kita menilai adanya kejanggalan baik keterangan dari pelaku dan kepolisian. Kita mempertanyakan seperti apa motif yang sebenarnya?" tegas Hamidah, Jumat.

Selain itu, Kompolnas pun akan menelusuri lebih dalam kemungkinan hubungan Kompol Albertus Eko Budiarto dengan kasus tersebut. Juga Bripka AF dan Brigadir FP yang mendapat tugas dari Kompol Albertus untuk menguntit Sisca.

"Ya, kita juga akan telusuri keterlibatan anggota Polri itu, sejauh mana keterlibatannya?," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com