Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lupa Matikan Tungku, Rumah Ludes Dilalap Api

Kompas.com - 28/06/2013, 19:36 WIB
Kontributor Bone, Abdul Haq

Penulis

BONE, KOMPAS.com- Rumah milik pasangan Anwar (40) dan Anti (28) di Dusun Lawesso, Desa Tajong, Kecamatan Tellusiattingnge, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan ludes dilalap api, Jumat (28/6/2013). Kebakaran terjadi karena penghuni rumah lupa mematikan tungku masak.

Hanya membutuhkan waktu tak lebih dari 30 menit, rumah panggung berbahan kayu ini rata dengan tanah. Pemilik rumah pun harus dilarikan ke rumah tetangga, karena histeris menyaksikan tempat tinggalnya rata dengan tanah. 

Kebakaran yang dipicu oleh tungku masak yang tak dimatikan oleh Anti. Perhatiannya teralih karena harus mencuci pakaian di sungai.

Sejumlah warga yang berupaya memadamkan api kewalahan karena kobaran api yang besar, bahkan hingga memutus kabel tiang listrik yang berada di depan rumah yang terbakar. 

"Kita mau siram tapi takut karena api kabel sudah menyala, nanti kita yang kena setrum listrik," ungkap Amir, salah seorang tetangga korban.

Api baru dapat dipadamkan setelah tiga unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi. Meski tak ada korban jiwa, kerugian material ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

"Cuma pakaian yang dipakai saja yang kami punya semuanya terbakar," kata Anwar, sambil menenangkan isterinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com