Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Polisi Siap Amankan Pleno KPU Maluku

Kompas.com - 25/06/2013, 15:52 WIB
Kontributor Ambon, Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com — Ribuan personel dari Polda Maluku akan dikerahkan untuk mengamankan proses pleno penghitungan dan penetapan hasil suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Maluku di kantor KPU Maluku, 1 Juni mendatang.

Saat ini, pleno penetapan hasil penghitungan suara di tingkat KPU kabupaten/kota telah dilakukan.

Kapolda Maluku Brigjen (Pol) Muktiono kepada waratwan di kantor Gubernur Maluku, Selasa (25/6/2013), mengatakan, pihaknya akan melakukan operasi Mantap Praja V dengan menerjunkan sekitar 1.000 personel polisi untuk mengamankan jalannya pleno penetapan penghitungan suara di KPU Maluku.

"Personel yang akan mengamankan pleno penetapan hasil penghitungan suara sangat banyak. Ada seribuan yang akan kita terjunkan," kata Muktiono.

Dia mengatakan, ribuan polisi ini selain akan mengamankan kantor KPU Maluku, juga akan ditempatkan di sejumlah titik yang dianggap rawan. Soal adanya isu akan terjadi gangguan keamanan saat pleno penetapan penghitungan suara nanti, Muktiono mengungkapkan, pihaknya hingga kini terus memantau perkembangan di lapangan.

"Kita masih pantau perkembangan, namun semoga saat pleno penetapan nanti semuanya dapat berjalan dengan aman dan tertib," imbuhnya.

Dia juga meminta warga agar tidak terprovokasi oleh berbagai isu yang dapat memecah belah kesatuan dan persatuan masyarakat.

"Kita berharap masyarakat tetap tenang dan jangan sampai terprovokasi dengan berbagai isu yang beredar," pintanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com