Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilgub NTT Putaran II, "Frenly" Unggul Sementara

Kompas.com - 23/05/2013, 22:57 WIB
Kontributor Timor Barat, Sigiranus Marutho Bere

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com — Penghitungan suara sementara yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Kamis (23/5/2013) malam sekitar pukul 21.00 Wita menempatkan paket petahana, Frans Lebu Raya-Benny Litelnoni (Frenly), unggul dengan perolehan 208.869 (51.46 persen). Sementara pasangan Esthon Foenay-Paul Tallo meraih 197.003 (48,53 persen).

Padahal, perolehan suara sebelumnya yang dirilis KPU pada pukul 18.00 Wita, Esthon-Paul unggul dengan perolehan 114.224 suara, sedangkan pasangan Frenly meraih 92.526 suara.

Ketua KPU Provinsi NTT Yohanes Depa kepada Kompas.com, Kamis malam, mengatakan, hasil penghitungan suara ini merupakan penghitungan cepat dari KPU yang datanya diperoleh dari KPU kabupaten dan kota dengan cakupan data hanya kecamatan dalam ibu kota kabupaten dan kota.

"Data yang sudah masuk sampai pukul 21.00 Wita, sudah 15 kabupaten. Sementara enam kabupaten lainnya belum masuk, yakni Kabupaten Manggarai, Manggarai Timur, Lembata, Sikka, Sabu Raijua, dan Timor Tengah Utara," ungkap Yohanes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com