Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Banyuwangi Kini Dilengkapi Layanan Bus

Kompas.com - 22/05/2013, 17:17 WIB
Siwi Yunita Cahyaningrum

Penulis

BANYUWANGI, KOMPAS.com— Bandara Blimbingsari di Banyuwangi, Jawa Timur, kini dilengkapi dengan pelayanan bus Damri. Bus yang berkapasitas 17 penumpang itu siap mengantar penumpang pesawat ke tempat-tempat strategis di Banyuwangi. Peluncuran bus dilakukan, Rabu (22/5/2013).

Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Banyuwangi Nur Agus Suharto mengatakan, bus bandara ini adalah fasilitas penunjang moda transportasi bandara. "Selama ini calon penumpang pesawat masih banyak yang menggunakan kendaraan pribadi untuk sampai ke bandara. Bus ini diharapkan sebagai solusi transportasi ke bandara," kataAgus.

Pemberangkatan bus ini, kata Agus, menyesuaikan jadwal penerbangan Surabaya-Banyuwangi. Tarifnya Rp 20.000 per orang. Ada dua rute yang disediakan, yakni rute ke arah utara, menuju Terminal Sritanjung-Stasiun Ketapang-Penyeberangan Ketapang -Terminal Brawijaya-dan bandara. Sementara untuk jalur selatan diawali dari Terminal Genteng-Jajag-Srono-bandara. Bus bandara itu juga dilengkapi WiFi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com