Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jambi Bangun Enam SMK

Kompas.com - 21/05/2013, 17:48 WIB
Irma Tambunan

Penulis

JAMBI, KOMPAS.com -- Pemerintah Provinsi Jambi akan membangun sekolah menengah kejuruan (SMK) pada enam kabupaten di Jambi. Pembangunan ini untuk mendorong minat siswa mengenyam pendidikan di SMK.

"Komitmen Pemerintah Provinsi Jambi adalah segera membangun unit-unit SMK baru di enam kabupaten," kata Gubernur Jambi Hasan Basri Agus, dalam acara Gebyar SMK se-Provinsi Jambi di Kota Jambi, Selasa (21/5/2013).

Selain membangun sekolah, Hasan mengatakan akan mengadakan alat-alat praktek SMK, mebeler, dan sejumlah sarana prasarana terkait.

Pihaknya berharap, lulusan SMK setelah tamat dapat diterima pada dunia industri atau membuka lapangan kerja baru guna meningkatkan perekonomian Jambi. Menurut Hasan, banyak juga lulusan SMK yang berhasil di tingkat nasional, seperti pengusaha Bob Sadino. "Saya berharap contoh dari para alumni sekolah kejuruan dapat memicu semangat untuk maju," ujarnya.

Gebyar SMK Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2013 diselenggarakan 20 - 23 Mei 2013. Pameran ini mengangkat produk unggulan unit produksi SMK, baik sebagai hasil karya praktek siswa di masing-masing sekolah, maupun produk yang dihasilkan bersama-sama dengan dunia usaha dan dunia industri SMK. Sebanyak 80 SMK berpartisipasi dengan jumlah peserta 240 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com