Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wakapolri: Baku Tembak Densus 88 dan Teroris di Bandung

Kompas.com - 08/05/2013, 13:18 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Wakil Kepala Polri Komjen Nanan Sukarna membenarkan adanya baku tembak saat penggerebekan di Kampung Batu Rengat, Desa Cigondewah Hilir, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung, Rabu (8/5/2013).

"Benar memang ada (baku tembak), tapi kita belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut," kata Nanan di Mapolda Jabar siang ini.

Nanan mengatakan, terduga teroris tersebut diduga sebagai bagian dari jaringan teroris yang ditangkap di Jakarta beberapa waktu lalu. "Kabarnya mereka baru mengontrak empat bulan. Diduga jaringan yang kemarin ditangkap di Jakarta," kata Nanan.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi mengenai penggerebekan itu. Kepala bidang Humas Polda Jabar Kombes Martinus Sitompul hanya menambahkan, penembakan tersebut terjadi karena ada balasan saat penggerebekan berlangsung. "Kejadian sekitar pukul 11.30 WIB," kata Martinus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com